Penata Rias Film Pengabdi Setan Observasi Jenazah Pasien Kanker untuk Riasan Karakter Ibu
loading...
A
A
A
JAKARTA - Darwyn Tse, penata rias film Pengabdi Setan melakukan observasi jenazah pasien kanker untuk riasan karakter ibu. Bukan tanpa alasan. Pasalnya, Darwyn ingin menciptakan makeup horor yang sempurna.
Demi totalitas karakter ibu yang diperankan oleh Ayu Laksmi, Darwyn melakukan observasi secara mendalam. Hal ini dia lakukan setelah menerima catatan dari Joko Anwar , sutradara film Pengabdi Setan.
"Nah, notes dari abang (Joko Anwar), ibu ini sakit sudah tiga tahun. Cuma, sakitnya itu menyeramkan, anak-anaknya juga enggak berani untuk dekat," kata Darwyn Tse dalam acara gathering Pengabdi di M Bloc, Jakarta Selatan, Sabtu (27/8/2022).
Darwyn yang juga penggemar berat Pengabdi Setan versi original, akhirnya melakukan observasi. Tak tanggung-tanggung, dia sampai menyambangi Rumah Sakit Kanker Dharmais untuk melihat langsung jenazah pasien kanker.
"Ini enggak ada yang tahu, serius. Saya datangkan, alasannya saya kasih tahu, akhirnya saya diizinkan satu sampai dua jam dengan asisten si petugas," jelas Darwyn.
"Saya masuk, ada tiga atau empat jenazah. Dan semua death of cancer, macam-macam kanker ya. Saya lihat. Kita maskeran, cuma boleh observasi dari jauh," lanjutnya.
Tujuan Darwyn melakukan observasi tersebut untuk bisa mengetahui bagaimana kondisi serta tekstur jenazah. Tentunya agar dia bisa memiliki inspirasi untuk riasan karkter ibu sesuai keinginan Joko Anwar.
"Jadi saya cuma pengin tahu teksturnya, warnanya seperti apa untuk makeup ibu pas rebahan di yang pertama, sebelum meninggal. Setelahnya, kita cobain ke ibu Ayu, sampai akhirnya di approve sama abang scene awal itu," ungkap Darwyn.
Film Pengabdi Setan yang dirilis pada 2017 kala itu berhasil menjadi film Indonesia terlaris dengan perolehan lebih dari 4 juta penonton. Setelah kesuksesan itu, Darwyn Tse juga dipercaya menjadi penata rias di Pengabdi Setan 2: Communion.
Demi totalitas karakter ibu yang diperankan oleh Ayu Laksmi, Darwyn melakukan observasi secara mendalam. Hal ini dia lakukan setelah menerima catatan dari Joko Anwar , sutradara film Pengabdi Setan.
"Nah, notes dari abang (Joko Anwar), ibu ini sakit sudah tiga tahun. Cuma, sakitnya itu menyeramkan, anak-anaknya juga enggak berani untuk dekat," kata Darwyn Tse dalam acara gathering Pengabdi di M Bloc, Jakarta Selatan, Sabtu (27/8/2022).
Darwyn yang juga penggemar berat Pengabdi Setan versi original, akhirnya melakukan observasi. Tak tanggung-tanggung, dia sampai menyambangi Rumah Sakit Kanker Dharmais untuk melihat langsung jenazah pasien kanker.
Baca Juga
"Ini enggak ada yang tahu, serius. Saya datangkan, alasannya saya kasih tahu, akhirnya saya diizinkan satu sampai dua jam dengan asisten si petugas," jelas Darwyn.
"Saya masuk, ada tiga atau empat jenazah. Dan semua death of cancer, macam-macam kanker ya. Saya lihat. Kita maskeran, cuma boleh observasi dari jauh," lanjutnya.
Tujuan Darwyn melakukan observasi tersebut untuk bisa mengetahui bagaimana kondisi serta tekstur jenazah. Tentunya agar dia bisa memiliki inspirasi untuk riasan karkter ibu sesuai keinginan Joko Anwar.
"Jadi saya cuma pengin tahu teksturnya, warnanya seperti apa untuk makeup ibu pas rebahan di yang pertama, sebelum meninggal. Setelahnya, kita cobain ke ibu Ayu, sampai akhirnya di approve sama abang scene awal itu," ungkap Darwyn.
Film Pengabdi Setan yang dirilis pada 2017 kala itu berhasil menjadi film Indonesia terlaris dengan perolehan lebih dari 4 juta penonton. Setelah kesuksesan itu, Darwyn Tse juga dipercaya menjadi penata rias di Pengabdi Setan 2: Communion.
(dra)